Lesson 30 : Tata bahasa korea ~(으)ㄹ래요

radi blog - bahasa korea, 안녕하세요 잘 지냈어요? Bagaimana kabarnya? semoga baik-baik saja yah. Pada materi lesson 30 kita akan belajar tata bahasa korea yakni tentang penggunaan kata ~(으)ㄹ래요. Apa itu ~(으)ㄹ래요 dan bagaimana cara menggunakan ~(으)ㄹ래요 mari kita simak penjelasan berikut.

Lesson 30 : Tata bahasa korea ~(으)ㄹ래요


Tata bahasa korea ~(으)ㄹ래요 atau kata ~(으)ㄹ래요 digunakan ketika pembicara mempunyai kemauan dan niatan untuk melakukan suatu kegiatan. Digunakan juga ketika menanyakan kemauan dan niatan lawan bicara. Biasanya digunakan ketika berbicara dalam situasi tidak formal dengan teman akrab.

bahasa korea eps topik

Kata ~(으)ㄹ래요 dalam bahasa Indonesia dapat diterjemahkan menjadi "mau..., ingin..," digunakan pada situasi informal (tidak resmi) atau digunakan dalam bahasa sehari-hari.

Selain kata ~(으)ㄹ래요 yang memiliki arti "ingin" ada juga kata ~고 싶다 dan ~고 싶어하다 yang memiliki arti "ingin". Apa perbedaan dari kata ~(으)ㄹ래요 dan kata 고 싶다/고 싶어하다 Simak penjelas tentang penggunaan kata ~고 싶다 dan ~고 싶어하다 pada lesson 28. Kata ~(으)ㄹ래요 dilekatkan dengan kata kerja sehingga polanya menjadi :

Kata kerja + (으)ㄹ래요

Keterangan:
> Jika kata kerja berakhiran dengan vokal dan konsonan rieul 'ㄹ' maka dilekatkan dengan ~ㄹ래요.
contoh :
  • 오다 menjadi 올래요 (mau datang)
  • 놀다 menjadi 놀래요 (ingin bermain)
  • 공하다 menjadi 공부할래요 (ingin belajar)

> Jika kata kerja berakhiran dengan konsonan kecuali konsonan rieul 'ㄹ' maka dilekatkan dengan ~을래요.
contoh :
  • 먹다 menjadi 먹을래요 (mau makan)

note :
Sebelum dilekatkan dengan ~(으)ㄹ래요 kata kerja dasar yang selalu berakhiran 다 maka 다 dihilangkan.

Untuk kalimat banmal tinggal dihilangkan saja akhiran "요" nya menjadi ㄹ래 atau 을래.

Contoh kalimat :
  • 부모님이랑 같이 갈래요. (Ingin pergi bersama dengan orang tua)
  • 너는 네 파티에 올래요? (Maukah kamu datang ke pestaku?)
  • 나는 한국말을 공부할래요. (Aku ingin belajar bahasa Korea)
  • 너는 고양이 를 잡을래요. (Kamu ingin memegang kucing?)
  • 이옷을 입을래요? (Mau pakai baju ini?)
  • 문을 닫을래요. (Mau menutup pintu)
  • 비빔밥을 먹을래? (Mau makan bibimbab?)
  • 나하고 이야기할래? (Mau cerita dengan ku?)

Contoh Percakapan :
  • 가 : 주말에 우리 같이 놀래요? (Mau bermain bersama pada akhir pekan?)
  • 나 : 좋아요. 같이 놀아요. (Baik Ayo, kita main bersama)
  • 가 : 내일 뭐 할래요? (Besok mau apa?)
  • 나 : 저는 집에서 쉴래요. (Saya mau istirahat)

Bentuk kalimat pernyataan dan kalimat pertanyaan pada contoh diatas tidak mengalami perubahan baik kalimat informal maupun banmal.


Jika ingin berbicara dengan orang yang lebih tua atau dengan atasan bisa menggunakan tambahan "시" pada kata kerjanya.
contoh :
  • 사장님, 어디로 가실래요? (Bos, mau pergi kemana?)

Masi ingat dengan materi cara mengubah bentuk kamus ke bentuk ~아/어요 dan penggunaan kata ~아/어 주세요 yang pernah kita pelajari sebelumnya? sebagai pembanding mari kita lihat penjelasan sebagai berikut.

Tambahan
‘-아요/어요’와 ‘-(으)ㄹ래요’
 ‘-아/어 주세요’ Subjek pada kalimat ‘-아요/어요’ bisa merupakan kata ganti orang 1, 2 atau 3. Subjek pada kalimat ‘-(으)ㄹ래요’ untuk kalimat pernyataan hanya bisa muncul kata ganti orang 1, sedangkan subyek pada kalimat pertanyaan ‘-(으) ㄹ래요’ hanya bisa kata ganti orang 2 saja.

Contoh :
  • 가: 저녁에 어디에 갈래요? (Mau pergi ke mana malam ini?)
  • 나: 저는 시내에 갈래요. (Saya mau pergi ke pusat kota)
  • 가: 선생님이 저녁에 어디에 갈래요? (X) (Pak guru malam ini mau pergi kemana?) (X)
  • 나: 선생님이 시내에 갈래요. (X) (Pak guru mau pergi ke pusat kota) (X)

Note:
  • Bentuk kalimat ㄹ래요/을래요 hanya digunakan dalam situasi informal dan banmal.
  • Digunakan untuk subjek kata ganti orang pertama (aku, saya).
  • Tidak bisa digunakan untuk subjek kata ganti orang ketiga.
  • Digunakan untuk subjek lawan bicara untuk menanyakan keinginannya.


Cukup sekian pembahasan materi Lesson 30 : Tata bahasa korea ~(으)ㄹ 래요, jadi kesimpulannya untuk membuat kalimat ingin dalam bahasa korea bisa menggunakan ~(으)ㄹ래요 dan juga ~고 싶다/고 싶어하다 yang pernah kita bahas pada lesson 28. tetap semangat dan teruslah berlatih 화이팅.!!!

Silakan klik tombol download untuk mendownload tulisan diatas tentang kata ~(으)ㄹ 래요 dalam bentuk pdf.

Posting Komentar

Post a Comment (0)

Lebih baru Lebih lama